Crossover NewGen PRA-XG dan XG1 Series

Crossover NewGen PRA-XG adalah cikal bakal crossover NewGen XG1 Series. Filter yang digunakan bukanlah filter untuk crossover. Crossover pada umumnya menggunakan filter SK (Sallen Key) atau SV (State Variabel), masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Namun pada crossover PRA-XG ini malah menggunakan filter Wien Bridge yang mana filter ini cocoknya digunakan untuk tone control atau Equaliser.

crossover PRA-XG

Tidak hanya 4 way, PRA-XG ini juga ada yang 2 way dan 3 way. bahkan yang versi 2 way ada versi palsunya.

Memang sangat simpel, cukup 1 IC dual op amp per way. Karena ini 4 way maka hanya butuh 4 IC. Namun jika membahas hasil, karena ini menggunakan filter Wien Brideg tentu kurva responnya tidak layak. Ya memang bentuknya tidak kerucut atau lancip, tapi tetap saja sempit tidak bisa lebar.

Bahkan jika pot freq digeser, baik cut off LPF maupun HPFnya  ikut geser bersamaan (namanya juga Wien Bridge 😅). Misal bagian sub, jika disetting ke low mid maka jadi low mid beneran (freq subnya ikut kepotong). Begitu juga denga bagian mid, jika pot freq diputar ke kiri maka jadi mid low (istilah midel mendem) saat diputar ke kanan jadi mid high (midel tipis).

Walaupun begitu saya pribadi (owner) masih tertarik untuk menulis artikel ini dan menampilkan skema dan layoutnya. Saya rasa inilah kecerdasan orang Indonesia, bahkan filter yg bukan untuk crosover pun bisa jadi crossover. Untuk itu perlu saya singgung lagi crossover ini.

Namun, walaupun banyak sekali kekurangannya, crossover PRA-XG ini sangat diminati di zamannya. Pertama kali dibuat sekitar tahun 2015 dan menjadi produk komersial. Pada bulan juni 2016 crossover ini resmi menjadi produk free. Layout dibuat pertama kali oleh mas MUJAHID (Muhammad Jamil Hidayat).

Kemudian crossover PRA-XG ini dikembangkan maka jadilah crossover XG14 dengan 2 versi yaitu XG14A dan XG14B (balance).

x-ray crossover XG14A

x-ray crossover XG14B

Setelah dikembangkan bukan berarti jadi bisa dikatakan layak, tetep saja belum memenuhi standard hanya saja lebih baik dari sebelumnya.

Lain waktu akan kami perlihatkan kurva responnya, memang crossover ini tidak layak, tapi menarik untuk kita bahas. Dan untuk layout sebaiknya tidak Anda minta 😁, kecuali anda punya tujuan khusus untuk penelitian.

Terlihat masih ada logo MAM Audio padahal brand-nya NewGen, karena saat crossover ini dibuat NewGen masih jadi satu dengan MAM Audio.

Jika anda membutuhkan crossover 4 way kami sarankan NSV14, namun jika anda belum terbiasa pakai crossover pabrikan kami sarankan XG24

 

Komentar:

Komentar Facebook
Jika komentar tidak muncul kemungkinan masalah jaringan internet anda, atau mungkin browser anda tidak mendukung Plugin komentar facebook.

Komentar tanpa akun

Tags : crossover newgen, crossover pra-xg, crossover xg14, xg14a, xg14b
https://mamaudio.id/skema/crossover_newgen_pra

visibility:1

person:1